Penemu Lampu Lalu Lintas, John Peake Knight Atau Garrett Morgan?
Siapakah tokoh penemu lampu lalu lintas? Apakah John Peake Knight atau Garrett Morgan, ya?
—
Lampu lalu lintas sangat berjasa dalam kehidupan sehari-hari. Tanpa lampu berwarna merah, kuning, dan hijau tersebut, mungkin banyak kecelakaan lalu lintas terjadi akibat semua orang ingin segera sampai tujuan. Pengguna jalan pun dapat selamat dan aman di perjalanan akibat adanya lampu lalu lintas. Namun, pernahkah kamu memikirkan siapa penemu lampu lalu lintas tersebut? Yuk, kita cari tahu bersama-sama!
Ketika mencari siapa penemu lampu lalu lintas di laman pencarian internet, ada dua nama yang muncul. Dia adalah John Peake Knight dan Garrett Morgan. Rupanya, kedua tokoh ini memiliki perannya masing-masing dalam penemuan lampu lalu lintas yang digunakan hingga saat ini.
Baca juga: Sejarah Perkembangan Lampu Lalu Lintas, Seperti Apa Ya?
John Peake Knight
Ternyata, John P. Knight lah yang mencetuskan lampu lalu lintas untuk pertama kali. Knight pada awalnya bekerja sebagai manajer kereta api. Suatu ketika, ia merasa khawatir melihat kondisi jalanan di Inggris. Dengan banyaknya kereta kuda di jalanan, Knight sadar ada bahaya yang mengancam para pejalan kaki. Ia pun memikirkan sistem lalu lintas yang dapat menjadi solusi permasalahan tersebut.
Pada tahun 1866, disebutkan 1102 orang tewas di jalanan di London, Inggris, akibat kecelakaan. Sementara itu, setidaknya 1334 orang mengalami luka-luka. Pada akhirnya, ia pun mengusulkan sistem sinyal untuk mengatur lalu lintas di jalanan agar mengurangi jumlah kecelakaan yang kerap terjadi kala itu.
Baca Juga: Siapakah Penemu Listrik? Michael Faraday atau Benjamin Franklin?
For your information, lampu lalu lintas pertama kali tidak seperti yang kamu tahu saat ini, teman-teman. Lampu lalu lintas yang digunakan kala itu menggunakan lentera dengan tenaga gas yang berputar dengan lampu merah dan hijau di ujung lengan kayu. Penemuan Knight ini sangat mirip dengan sinyal kereta api saat itu.
(Lampu lalu lintas pertama oleh John Peake Knight. Sumber: kompas.com)
Lampu lalu lintas karya John P. Knight ini pertama kali ditempatkan di dekat House of Commons London, Inggris, di persimpangan Great George Street dan Bridge Street, London. Penemuan ini pun disambut dengan baik oleh masyarakat setempat. Akan tetapi, lampu tiba-tiba meledak akibat kebocoran gas pada 1869 dan mengakibatkan seorang polisi terluka parah saat sedang bekerja di dekatnya. Akhirnya, proyek ini pun dihentikan.
Garrett Morgan
Ide Knight soal lampu lalu lintas pun terus dikembangkan meski disebut gagal. Nama Garrett Morgan muncul usai melakukan percobaan lampu lalu lintas ini. Ia berasal dari Amerika Serikat, dan merupakan keturunan Afrika-Amerika.
Garrett Morgan melanjutkan proyek lampu lalu lintas usai menyaksikan kecelakaan serius di persimpangan di Chicago pada tahun 1922. Ia pun menemukan perangkat kontrol lalu lintas otomatis dengan tenaga baterai atau koneksi ke sumber listrik utama. Ia mengajukan paten temuannya ini pada tahun 1922.
Baca Juga: Siapa Tokoh Penemu Televisi? John Logie Baird atau Philo Farnsworth?
Meski bukan penemuan lampu lalu lintas pertama, alat milik Morgan ini menjadi lampu lalu lintas pertama dengan tiga lampu sinyal. Adapun tiga lampu sinyal tersebut adalah “berhenti”, “pergi”, dan “hati-hati”. Sinyal pada alat ini dapat diubah dengan mudah oleh seorang petugas pengatur lalu lintas.
(Model lampu lalu lintas Garrett Morgan. Sumber: funtimesmagazine.com)
Sinyal “Berhenti” yang dapat digunakan untuk membersihkan area persimpangan agar para pejalan kaki dapat menyeberang. Sementara itu, sinyal “Pergi” akan memberikan tanda pengguna jalan dapat melintas, ketika arah lain tengah berhenti. Posisi peringatan “Hati-hati” berfungsi agar pengguna jalan berhati-hati akibat operator perangkat tidak ada.
Mengapa Lampu Lalu Lintas Berwarna Merah, Kuning, dan Hijau?
Seperti transportasi lainnya, lampu lalu lintas juga mengikuti standar internasional. Konvensi Wina tentang Rambu-rambu Jalan dan Perjanjian Sinyal mendorong negara-negara di dunia untuk menandatangani perjanjian tentang aturan lalu lintas, termasuk warna traffic lights ini. Dengan adanya perjanjian ini, sedikit kemungkinan penyimpangan yang akan terjadi.
Warna Hijau
Lampu lalu lintas hijau dikenal sebagai tanda kendaraan boleh melaju dan melanjutkan perjalanan. Warna hijau dipilih karena memiliki gelombang visual yang lebih pendek dan mudah dikenali. Lampu warna hijau di lalu lintas ini diambil juga dari rel kereta api karena warnanya yang mudah dikenali saat malam.
Meski penggunaan warna hijau telah disepakati secara internasional, kamu nggak akan menemukan warna ini di persimpangan di Jepang, lho! Di negeri Sakura, kamu akan menemukan warna biru sebagai tanda boleh lanjut perjalanan.
Warna Merah
Warna merah disepakati sebagai tanda pengguna jalan untuk berhenti pada aturan lampu lalu lintas.
Warna Kuning
Ternyata, banyak lho yang belum mengetahui arti warna kuning di aturan lampu lalu lintas. Warna kuning diartikan sebagai tanda kamu harus berhati-hati saat di jalan. Namun, ternyata ada dua tanda warna kuning yang perlu kamu tahu dan memiliki arti berbeda-beda.
Pertama adalah kuning stabil yang akan berubah menjadi merah. Jika warna ini muncul, kamu diharapkan untuk berhati-hati di persimpangan. Kedua, kuning berkedip yang menganjurkan pengguna jalan untuk berjalan dengan perlahan dan hati-hati.
Perlu kamu tahu, ternyata aturan waktu menyala warna kuning ini lah yang paling manjur dalam mencegah kecelakaan lalu lintas. Setiap jalan memiliki batas kecepatannya masing-masing. Jalan yang memiliki batas kecepatan tertentu, tidak boleh memiliki waktu yang sama saat menunggu lampu kuning. Semakin tinggi batas kecepatan, semakin lama transisi (perpindahan) dari hijau ke kuning ke merah. Seperti yang kita tahu, pengaturan waktu menjadi hal yang penting untuk mencegah kecelakaan di persimpangan jalan.
—
Itulah sejarah lampu lalu lintas yang pertama kali ditemukan oleh John Peake Knight dan dikembangkan oleh Garrett Morgan. Sekarang, kamu sudah tahu kan asal-usul lampu lalu lintas dan warna merah kuning hijau yang digunakan? Yuk, belajar hal lainnya di ruangbelajar!
Referensi:
John Peake Knight [daring]. Tautan: John Peake Knight – Graces Guide diakses pada 27 Februari 2022.
Biography of Garrett Morgan [daring]. Tautan: Garrett Morgan – Inventions, Traffic Light & Gas Mask – Biography diakses pada 27 Februari 2022.
Penemu Lampu Lalu Lintas, Ini Sejarah dan Faktanya [daring]. Tautan: Penemu Lampu Lalu Lintas, Ini Sejarah dan Faktanya | kumparan.com diakses pada 27 Februari 2022.
The History and Meaning of Colored Traffic Lights [daring]. Tautan: The History and Meaning of Colored Traffic Lights (idrivesafely.com) diakses pada 28 Februari 2022.
Sumber foto:
Garrett Morgan and The Invention of The Traffic Light | FunTimes Magazine
Hari Ini dalam Sejarah: Lampu Lalu Lintas Pertama di Dunia (kompas.com)