[Tutorial] Mengakses presensi dan tugas dari guru melalui fitur daftar aktivitas
Untuk tampilan web browser, ada fitur terbaru untuk siswa yaitu fitur daftar aktivitas. Fitur ini berguna untuk memudahkan dan memprioritaskan akses kehadiran dan tugas siswa.
- Fitur daftar aktivitas terletak di sebelah kanan bagian Kelas Kamu. Daftar aktivitas ini akan menampilkan tugas dan daftar kehadiran yang mendekati batas pengumpulan. Klik Lihat Selengkapnya untuk melihat detail
- Pada tampilan lengkap daftar aktivitas, terdapat 2 bagian yaitu Batas Pengumpulan dan Tanpa Batas Pengumpulan. Kedua bagian tersebut akan menampilkan list tugas dan daftar presensi sesuai dengan kategorinya
- Anda juga dapat mengatur di bagian Semua Kelas untuk filter kelas atau atur berdasarkan untuk mengurutkan sesuai keinginan
- Klik bagian Semua Kelas dan Anda dapat melakukan filter kelas yang ingin ditampilkan. Misalnya, jika Anda klik Kelas 12 Matematika, daftar aktivitas hanya akan menampilkan tugas dan presensi dari Kelas 12 Matematika
- Sedangkan bagian Atur Berdasarkan, Anda dapat mengatur urutan waktu aktivitas berdasarkan batas pengumpulan dari yang terdekat maupun terjauh atau dari dibagikan terbaru maupun terlama