[Tutorial] Menggunakan Fitur Analisis Tugas
Cara mengakses Fitur Analisis tugas di ruangkelas
Fitur Analisis Tugas dapat membantu guru untuk menganalisa pertanyaan-pertanyaan pada tugas yang telah dikerjakan oleh para siswa. Fitur ini akan mempermudah guru untuk mengukur kemampuan serta pengetahuan siswa, serta mengevaluasi soal yang telah dibagikan.
Berikut langkah-langkah untuk menggunakan fitur analisis tugas pada ruangkelas:
- Pilih Tugas yang diinginkan pada halaman kelas.
- Pilih Analisis Tugas
- Akan muncul Perhitungan Nilai serta Persebaran Nilai baik untuk tugas essay maupun pilihan ganda
Perhitungan Nilai berisi overview dari tugas yang telah dikumpulkan siswa, meliputi jumlah tugas yang telah dinilai, Rata-rata Nilai, Nilai Tertinggi, dan Nilai Terendah.
Persebaran Nilai berisi distribusi nilai siswa agar dapat mengetahui kemampuan seluruh siswa dalam mengerjakan tugas tersebut. Sumbu Horizontal merupakan rentang nilai, sedangkan sumbu vertikal adalah jumlah siswa.Pada soal pilihan ganda, akan muncul Analisis Soal
Guru dapat melihat jawaban siswa dari setiap soalnya sehingga dapat mengetahui kemampuan siswa dalam menjawab soal tersebut dan mengetahui level kesulitan dari tiap soal berdasarkan kemampuan siswa dalam menjawab. Guru juga dapat mengunduh analisis soal dalam bentuk file Excel dengan memilih tombol “Download Analisis Soal” yang berada di kanan atas.
Klik tombol Soal untuk melihat detail soal. Guru akan dapat melihat jawaban siswa dari setiap pilihan ganda sehingga dapat memudahkan guru untuk melihat distribusi jawaban siswa sehingga guru juga dapat mengetahui pilihan jawaban yang menjadi distraktor bagi siswa.