Mantapkan Persiapanmu dengan Pembahasan Latihan Soal UN Ekonomi 2017 Berikut!
Mempelajari Ekonomi dapat melatih jiwa sosial seseorang. Kamu akan diasah kepekaannya agar lebih cermat dan teliti, serta ekonomis. Dengan demikian, kamu dapat mengelola nilai nominal dengan lebih baik dan bijaksana. Nah, agar lebih paham, belajar Ekonomi pun harus diikuti dengan banyak latihan soal. Yuk simak dulu pembahasan latihan soal UN Ekonomi 2017 berikut ini!
—————————————————————————————————————————————–
1. Inflasi membawa dampak negatif, yaitu adanya ketidakpastian dalam ekonomi. Pada sisi lain inflasi akan membuat dampak positif bagi pihak tertentu. Salah satu pihak yang diuntungkan dari adanya inflasi adalah … .
A. debitur B. kreditur C. pemborong bangunan D. pedagang kaki lima E. pemilik butik
Jawaban: A
Pembahasan:
Dampak terjadinya inflasi:
- Bagi pemilik pendapatan tetap dan tidak tetap
- Bagi pemilik pendapatan tetap maka adanya inflasi akan merugikan karena akan menurunkan daya beli
- Bagi pemilik pendapatan tidak tetap maka adanya inflasi menguntungkan jika persentase kenaikan pendapatan lebih besar dari persentase kenaikan inflasi, dan
- Bisa juga merugikan jika persentase kenaikan pendapatan lebih kecil dari persentase kenaikan inflasi
Bagi penabung
- Merugikan karena nilai uang turun. Orang akan enggan menabung.
Bagi debitur dan kreditur
- Bagi debitur, adanya inflasi menguntungkan karena pada saat pembayaran utang kepada kreditur nilai uang lebih rendah dibandingkan saat meminjam
- Bagi kreditur, merugikan karena nilai uang pengembalian pinjaman lebih rendah dibandingkan dengan pada saat peminjaman
Produsen
- Menguntungkan, jika pendapatan yang diperoleh lebih tinggi daripada kenaikan biaya produksi
- Merugikan, jika jika pendapatan yang diperoleh lebih rendah daripada kenaikan biaya produksi
—————————————————————————————————————————————–
2. Pak Widodo mempunyai rumah di atas sebidang tanah seluas 670 m2, luas bangunan rumah 450 m2, serta pagar 150 m x 1,5 m. NJOP tanah per m2 Rp 800.000,00 bangunan rumah per m2 Rp 900.000,00, pagar per m2 Rp 200.000,00, dan NJOP-TKP Rp 12.000.000,00. Besarnya PBB yang harus dibayar Pak Widodo adalah … .
A. Rp. 500.000,00 D. Rp. 974.000,00
B. Rp. 780.000,00 E. Rp. 976.000,00
C. Rp. 880.000,00
Jawaban: D
Pembahasan:
Menurut UU No. 12 Th 1994, yang dimaksud dengan bumi adalah bahan bumi pada permukaan bumi atau tanah. Sedangkan yang dimaksud dengan bangunan adalah gedung, rumah, pagar, kolam, tempat olahraga, dan tanaman.
Jawab:
NJOP tanah 670 m2 x Rp 800.000,00 = Rp 536.000.000,00
NJOP bangunan 450 m2 x Rp 900.000,00 = Rp 405.000.000,00
NJOP pagar mewah 150 m x 1,5 m x Rp 200.000,00 = Rp 45.000.000,00
NJOP
= NJOP bumi dan bangunan – NJOP TKP
= Rp 986.000.000,00 – Rp 12.000.000,00 = Rp 974.000.000,00
PBB
= 20% x 0,5% x Rp 974.000.000,00 = Rp 974.000,00
—————————————————————————————————————————————–
3. Upaya keluarga Pak Widodo untuk memenuhi kebutuhan sebagai berikut:
(1) Bu Widodo membeli bahan makanan di pasar tradisional
(2) Keluarga Pak Widodo pergi rekreasi ke candi Borobudur pada hari minggu
(3) Pak Widodo memperbaiki atap rumah yang bocor tertimpa dahan pohon
(4) Rian membeli kamera DSLR di sebuah pusat perbelanjaan
(5) Bu Widodo membelikan Nina baju seragam sekolah
Ditinjau dari tingkat intensitasnya yang termasuk kebutuhan primer ditunjukkan oleh nomor … .
A. (1), (2), dan (3) D. (2), (4), dan (5)
B. (1), (3), dan (4) E. (3), (4), dan (5)
C. (1), (3), dan (5)
Jawaban: C
Pembahasan:
Poin (1) : Benar
Poin (2) : Tidak benar, karena rekreasi merupakan kebutuhan rohani bagi keluaraga Pak Widodo
Poin (3) : Benar
Poin (4) : Tidak benar, karena kamera merupakan kebutuhan sekunder bagi keluarga Rian
Poin (5) : Benar
Poin (1), (3), dan (5) benar, karena makanan, rumah dan pakaian merupakan kebutuhan primer.
—————————————————————————————————————————————–
4. Sebagian neraca saldo salon Nina per 31 Desember 2012 mencatat akun perlengkapan salon Rp 2.700.000,00, beban asuransi Rp 3.600.000,00, dan peralatan Rp 2.000.000,00. Data penyesuaian per 31 Desember 2012 sebagai berikut:
(1) Perlengkapan salon yang masih tersisa sebesar Rp 1.400.000,00
(2) Asuransi dibayar pada tanggal 3 September 2012 untuk masa satu tahun
(3) Penyusutan peralatan ditetapkan 10%
Jurnal penyesuaian yang benar adalah ….
Jawaban: E
Pembahasan:
—————————————————————————————————————————————–
5. Pemerintah selalu mendorong aktivitas BUMN, BUMS, maupun koperasi karena badan usaha tersebut sangat berperan dalam perekonomian Indonesia. Peran badan usaha tersebut di antaranya adalah … .
A. membantu pemerintah dalam meningkatkan pendapatan masyarakat dan mengurangi pengangguran
B. wujud pemerintah dalam mengupayakan sarana yang ada dalam pembangunan
C. sebagai tindak lanjut langkah menuju ke arah globalisasi dunia hingga dikenal masyarakat dunia
D. upaya langkah maju pemerintah dalam mengarahkan pembangunan masyarakat melalui suatu badan usaha
E. membantu masyarakat untuk dapat berkarya sehingga siap untuk meningkatkan kreativitas dan kompetisinya
Jawaban: A
Pembahasan:
Peran badan usaha:
- Sebagai perusahaan yang mengelola kekayaan rakyat dan milik rakyat, sehingga harus berorientasi kepada kepentingan rakyat banyak.
- Sebagai alat pemerintah untuk menunjang kebijaksanaan di bidang ekonomi.
- Melakukan pembinaan kegiatan ekonomi rakyat.
- Mendorong kegiatan pembangunan daerah.
- Membantu pemerintah dalam meningkatkan pendapatan negara.
- Membantu pemerintah dalam mengelola dan mengusahakan kegiatan ekonomi.
- Membantu pemerintah dalam meningkatkan kemakmuran bangsa.
- Mempertinggi pertumbuhan ekonomi.
- Menambah devisa negara
—————————————————————————————————————————————–
Kamu lupa beberapa materi tertentu? Tenang saja, kamu bisa mempelajari materi-materi persiapan UN melalui Brain Academy Online
Psst, sehabis Ekonomi, masih ada mata pelajaran UN lainnya lho yang akan dibahas di blog Ruangguru. Stay tuned!
—————————————————————————————————————————————–
Lihat soal UN Bahasa Inggris 2017 di sini.
Lihat soal UN Bahasa Indonesia 2017 di sini.
Lihat soal UN Matematika SMA (IPS) 2017 di sini.
Lihat soal UN Geografi 2017 di sini.
Lihat soal UN Sosiologi 2017 di sini.