10 Ide Kegiatan Ngabuburit yang Seru dan Produktif Selama Ramadhan
Menjelang waktu berbuka, biasanya tubuh sudah semakin lemas. Rasanya, cuma ingin rebahan sambil scroll media sosial. Nah, berikut ide kegiatan ngabuburit yang bisa kamu lakukan agar puasamu lebih produktif selama Ramadhan!
—
Sekarang sudah memasuki minggu ke-2 bulan Ramadan, nih! Apakah kamu masih tetap semangat menjalani puasa? Meskipun kita diharuskan menahan lapar dan haus seharian, kamu harus tetap semangat ya untuk menjalani segala aktivitas!
Nah, Ramadan tidak bisa lepas dari istilah ngabuburit, yaitu kegiatan yang dilakukan saat menunggu waktu berbuka puasa. Ngabuburit berasal dari bahasa Sunda, burit yang menggambarkan waktu pada sore hari saat matahari mulai terbenam. Istilah ini akhirnya dikenal saat bulan puasa untuk menggambarkan waktu jelang berbuka.
Namun, ternyata ngabuburit sama sekali nggak ada hubungannya dengan bulan puasa, lho! Tradisi kumpul-kumpul pada sore hari di Jawa Barat pada bulan puasa yang menjadi alasan ngabuburit identik dengan Ramadan.
Umumnya, kita lebih senang melakukan ngabuburit dengan aktivitas seperti mencari takjil, nongkrong di cafe, berjalan-jalan sore, atau hanya rebahan sambil bermain sosial media. Hmm, pasti kamu merasa kegiatan tadi mainstream banget kan? Daripada kamu bosan dengan kegiatan Ramadan yang itu-itu saja, kamu bisa melakukan kegiatan ngabuburit yang anti mainstream, produktif, tapi tetap seru, supaya kegiatan puasamu lebih berarti dan menyenangkan.
Berikut ini tim Blog Ruangguru rekomendasikan ide kegiatan ngabuburit yang seru dan produktif untuk mengisi waktu menjelang berbuka puasa. Yuk, disimak!
1. Ikut kegiatan volunteering
Di bulan Ramadan ini, yuk tingkatkan aktivitas sosial kita! Salah satu aktivitas yang menarik untuk dilakukan adalah menjadi volunteer. Kamu bisa berkontribusi di suatu event sosial, mengajar, dan berinteraksi dengan anak-anak di panti asuhan, RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak), dan tempat lainnya yang membutuhkan.
Selain waktu luangmu akan terasa lebih bermanfaat, anak-anak yang berinteraksi dengan kamu pun akan merasa senang. Kalau masih bingung ingin melakukan apa dan di mana, sekarang ada banyak lho komunitas anak muda yang rutin mengadakan social activity dan membutuhkan volunteer. Dengan bergabung ke komunitas, kamu juga jadi bisa menambah kenalan baru. Pastinya puasa kita akan terasa lebih bermakna.
Baca Juga: Puasa Bikin Sulit Berkonsentrasi? Apa Penyebabnya Ya?
2. Membuat aneka artworks dan crafts
Selain menjadi volunteer, kamu juga bisa melakukan kegiatan ngabuburit yang mengasah kreativitas. Misalnya, membuat lukisan atau aneka kerajinan tangan. Kalau bingung, kamu bisa lho mencoba membuat dan mengkreasikan kartu lebaran sendiri!
Dengan mengerjakan kerajinan tangan, tanpa terasa waktu berbuka pun tiba. Kamu nggak akan merasa bosan tentunya. Setelah karya yang dibuat jadi, kamu juga akan merasa bangga, bagaimana pun hasilnya. Orang yang menerima kartu lebaran handmade karyamu juga pasti akan merasa lebih terkesan daripada hanya menerima ucapan lebaran secara digital.
3. Membereskan kamar
Hayo ngaku, siapa diantara kamu yang kamarnya berantakan? Padahal, kondisi kamar bisa mempengaruhi suasana hati, lho! Kalau kamar kamu rapi, pasti akan terasa lebih nyaman. Kalau begitu, yuk mulai beresi kamar masing-masing!
Mulai dari buka lemari kamu dan seleksi baju mana saja yang ingin tetap kamu simpan. Lalu, susun dengan rapi di dalam lemari. Kemudian, bereskan juga meja belajarmu. Singkirkan barang mana saja yang kira-kira sudah tidak diperlukan. Beberes kamar membutuhkan waktu yang tidak sebentar, lho! Jadi, cocok banget untuk mengisi waktu ngabuburit di rumah.
4. Mengadakan garage sale
Saat sedang beres-beres kamar, apakah kamu sempat menemukan barang yang sebetulnya sudah tidak diperlukan lagi tapi masih bagus? Kalau disimpan terus, akan memenuhi tempat. Kalau dibuang, kok rasanya sayang, ya. Nah, daripada bingung, adakan garage sale saja!
Selama menunggu buka puasa, pilih barang mana saja yang sekiranya akan dijual lalu tentukan harganya. Karena ini garage sale, jadi harganya harus disesuaikan, ya. Lalu, tentukan kapan dan di mana kamu akan mengadakannya. Supaya makin seru dan barangnya semakin beragam, kamu bisa ajak teman-teman kamu juga. Jangan lupa sebarluaskan info tentang garage sale-nya, supaya banyak yang datang. Selain lemari baju dan kamar jadi lebih rapi, kamu jadi bisa mendapatkan pemasukan tambahan. Yeay!
Baca Juga: Perbedaan Lama Waktu Puasa di Berbagai Negara di Dunia
5. Menjual takjil buatan sendiri
Ngabuburit menghasilkan uang dengan menjual takjil buatan sendiri. (Sumber: foody.id)
Kalau cuman mencari takjil di dekat rumah, pasti sudah biasa kan? Nah, yang nggak biasa adalah kamu mencoba membuat takjil sendiri lalu menjualnya! Banyak sekali makanan takjil yang mudah dan enak untuk kamu jual. Misalnya saja, kamu membuat puding manga, singkong ala Thailand, bubur sumsum, kolak ubi dan pisang, atau membuat gorengan yang tentunya sangat praktis. Resep-resep takjil ini juga bisa kamu dapatkan dengan mudah di internet.
Selain dapat mengisi waktu ngabuburit menjadi lebih bermakna, kamu juga bisa menambah pengalaman dan penghasilan, lho! Jika kamu belum percaya diri menjual aneka kuliner untuk berbuka, kamu juga bisa kok menjajakan souvenir. Lumayan kan nambah-nambah tabungan uang saku kamu?
6. Menjelajahi kota sendiri
Kalau selama ini kamu sering traveling ke luar kota atau luar negeri, sekarang saatnya menjelajahi kota sendiri. Jangan-jangan, kamu malah kurang tahu tentang destinasi wisata menarik yang ada di kota sendiri selain mall. Nah, ini waktu yang tepat!
Kamu bisa mengunjungi aneka museum, tempat wisata budaya, dan tempat menarik lainnya. Supaya lebih seru, ajak teman-temanmu juga dan gunakan alat transportasi publik seperti bus wisata atau kereta. Dengan menjadi turis di kota sendiri, kamu pasti akan mendapatkan hal-hal menarik yang belum kamu ketahui sebelumnya. Dikarenakan sedang puasa, pastikan saat sahur kamu mendapatkan asupan energi yang cukup ya supaya tidak lemas saat jalan-jalan.
7. Wisata religi
Wisata religi (Sumber: blogspot.com)
Jalan-jalan di sekitar komplek atau nongkrong di cafe pasti sudah sering kamu lakukan. Nah, kamu bisa mencoba kegiatan baru dengan cara berwisata religi dengan menjelajahi masjid-masjid besar di daerahmu. Kegiatan ngabuburit Ramadhan pasti jadi lebih bermakna. Biasanya, setelah salat Ashar juga banyak dilakukan kegiatan keagamaan seperti kajian dan tadarus di masjid. Jadi menambah semangat ibadah kamu kan?
8. Membuat vlog atau film pendek
Yuk isi ngabuburitmu dengan membuat vlog! Sumber: minutehack.com)
Selama ini mungkin kamu sering maraton film atau menonton video saat menunggu buka puasa. Nah, bagaimana kalau sekarang giliran kamu yang membuat film atau vlog itu sendiri? Kamu bisa menyesuaikannya dengan minat kamu. Misalnya, meng-cover lagu, membuat beauty atau fashion vlog, membuat video memasak, dan lainnya.
Kalau kamu punya tips dan trik yang menarik, boleh banget lho ditampilkan di videomu. Siapa tahu akan ada banyak orang yang merasakan manfaatnya. Kamu juga bisa membuat projek film pendek bersama teman-teman dan berbagi tugas. Ada yang menjadi sutradara, penulis skenario, kameraman, dan tentunya pemain film. Saat karya kalian sudah jadi, pasti akan merasa puas. Ini bisa menjadi kegiatan ngabuburit di rumah yang sangat menarik untuk dilakukan.
9. Membuat challenge memasak
Meski sedang puasa, tidak ada salahnya mengisi waktu ngabuburit kita dengan memasak. Daripada terus-terusan buka puasa di restoran, kamu bisa melatih skill memasak dengan mencoba membuat aneka jenis masakan. Waktunya bisa dilakukan saat sore hari menjelang berbuka. Supaya tidak terasa biasa saja dan bosan, kamu bisa membuat challenge sendiri, nih! Misalnya hari ini membuat menu khas Jepang, besok memasak aneka pasta, dan seterusnya. Lalu, sajikan masakan buatan di meja makan keluarga. Mereka pasti akan sangat senang.
10. Tetap pintar dengan cara seru
Durasi berpuasa di Indonesia termasuk cepat kalau dibandingkan dengan negara lain di dunia. Namun, tetap saja akan terasa lama jika selama seharian tidak melakukan aktivitas apa pun. Nah, kamu dapat mengisi waktu luang tersebut dengan mencari pengetahuan dan informasi menarik.
Apalagi, bagi kamu yang sedang mempersiapkan diri untuk SNBT-UTBK tahun ini, kamu bisa isi kegiatan ngabuburit produktif dengan membaca buku atau menonton video belajar di Youtube. Terlebih, sekarang juga banyak buku dan video yang didesain menarik, sehingga tidak membuat bosan.
Kamu juga bisa lho menonton video bermuatan pengetahuan di ruangbelajar! Setiap videonya berdurasi tidak lebih dari 10 menit dan dapat diakses melalui aplikasi Ruangguru. Pastinya sangat menarik dan membuat belajar jadi mudah. Waktu menunggu buka puasa smart buddies pun akan menjadi bermanfaat dan tidak terbuang sia-sia karena mendapat pengetahuan baru.
Oke, itulah beberapa rekomendasi ide ngabuburit Ramadhan yang bisa kamu jadikan pilihan. Bagaimana, kegiatan ngabuburit mana yang kamu pilih untuk mengisi waktu menjelang berbuka puasa hari ini? Apa pun kegiatan yang kamu lakukan, terus semangat menjalani puasanya, ya!
Sumber Gambar:
Gambar ‘Empty plate cup and alarm clock on a blue background’ by pvproductions [Daring]. Tautan: https://www.freepik.com/free-photo/empty-plate-cup-alarm-clock-blue-background_29320067.htm?query=clock#from_view=detail_alsolike