Bedanya Jurusan Sistem Informasi, Teknik Informatika & Teknik Komputer

Bedanya Jurusan Sistem Informasi, Teknik Informatika & Teknik Komputer

Artikel ini membahas tentang perbedaan antara jurusan sistem informasi dan teknik informatika.

Tahu nggak sih, salah satu pekerjaan yang paling menggiurkan beberapa tahun terakhir ini adalah yang berkaitan dengan teknologi. Tentu, ini selaras dengan antusiasme siswa. Dari data peminat UTBK tahun 2021, didapatkan bahwa jurusan teknik informatika dan sistem informasi menjadi salah satu jurusan yang paling banyak dipilih pada rumpun Saintek. 

Apalagi kita sekarang senang banget hal-hal berbau teknologi dan komputer. Bayangin, dari kecil udah pegang hape. Main pake hape, belajar pake hape, bahkan tidak jarang kita harus ngerjain tugas sekolah di laptop. Makanya, kita nggak akan jera kalau ada hukuman dari rambut yang kepanjangan adalah dipotong.

“Rambut kamu panjang! Sini ibu potong!”

“Oke siap! Hehehe.”

Kecuali kalau kita diginiin:

“Rambut kamu panjang! Sini ibu delete file laporan praktikum kamu!”

“Allahu Akbar ampuni hamba yang lemah ini :(“

Nah, udah bukan rahasia umum lagi kalau zaman sekarang, jurusan komputer masuk ke dalam salah satu jurusan favorit. Masalahnya, jurusan yang berkaitan dengan komputer itu ada banyak.

Jangan sampai kita salah pilih.

Beberapa di antara kamu mungkin kepikiran, “Ah, aku pokoknya mau jurusan komputer! Masa depanya pasti terang!” eh, begitu ditanya mau ke SIstem Informasi atau Teknik Informatika malah menggumam dan tak bisa berkata-kata serasa Nissa Sabyan.

“HhhHHHhhHmmmMMmmMMmmMM”

Alias gatau mau ke mana.

Gini, gini. Penamaan jurusan jurusan TI (Teknologi Informasi) di dunia itu mengacu ke International Computing Curricula. Dari sini, didapatlah 5 bidang komputer. Ada Computer Engineering alias Teknik Komputer, Computer Science alias Ilmu Komputer, Software Engineering Teknik Perangkat Lunak, Information Technology alias Teknologi Informasi, dan Information System alias Sistem Informasi.

Di Indonesia sendiri, kelima materi pengajaran ini mengerucut menjadi tiga: 1) Sistem Informasi, Teknik Informatika, dan Teknik Komputer. Berhubung banyak banget yang nanya dan ketuker antara Sistem Informasi dan Teknik Informatika, maka artikel ini akan lebih banyak ngejelasin perbedaan keduanya (by the way, keduanya tuh jauh banget lho bedanya! Jadi jangan salah pilih ya). Di sisi lain, Teknik Komputer bakalan diulas dikit aja di akhir yaa.

 

Jurusan Sistem Informasi

Coba, kamu bayangin apa di jurusan ini? Atau karena masuk ke dalam Fakultas Komputer, langsung mikir kalau ini “Ya pokoknya belajar komputer lah!”

YA BELAJAR KOMPUTER APHA?!

Well, pada dasarnya, Sistem Informasi ini gabungan dari ilmu komputer, ekonomi manajemen, dan bisnis. Fokusnya sih tetap programming, tapi lebih ke bisnis perusahaan. Di dalamnya kamu bakal belajar masalah ekonomi-ekonomian, pengembangan sistem, dan mata kuliah yang menyangkut manajemen. Buat yang dari IPS tertarik masuk komputer, bisa milih jurusan ini nih.

Selesai kuliah, kamu diharapkan paham bagaimana cara menerapkan programming yang sesuai kebutuhan sama perusahaan/organisasi. Ingat ya, di sini yang ditekanin tuh kata “Informasi”-nya. Bagaimana supaya sistem informasi yang digunakan di perusahaan lebih efektif gitu.

Gelar yang kamu dapatin dari sini Sarjana Sistem Informasi (S.Si). Tapi, ada juga beberapa universitas yang bikin ke Sarjana Komputer (S.Kom).

Di beberapa kampus, jurusan ini juga punya nama lain. Kayak misalnya, Manajemen Informatika, SIstem Informasi Manajemen, Manajemen Sistem Informasi.

Baca Juga: Jurusan Sistem Informasi: Mata Kuliah, Prospek Kerja & Daftar Kampus

jurusan komputer

 

Teknik Informatika

Berbeda dengan Sistem Informasi yang lebih ke bisnis, Teknik Informatika tuh ya… “komputer banget”. Kalau mengambil dari International Computing Curricula, Teknik Informatika ini kayak kombinasi antara Software Engineering dan Computer Science. Makanya, ada beberapa kampus yang ngasih nama jurusan ini dengan Ilmu Komputer.

Pokoknya, di dalam jurusan ini kamu akan lebih banyak praktek dibanding teori. Cari tahu gimana proses sebuah software bekerja sampai bikinnya. Kebanyakan, sih, emang sewaktu skripsi, kamu harus ngebuat satu aplikasi gitu.

Mata kuliah yang dipelajarin mulai dari perhitungan, berbagai bahasa pemrograman sampai yang sifatnya mengarah ke pengembangan apllikasi, alogritma komputer, hingga kecerdasan buatan. Karena itu, mahasiswa di sini bakalan ditempa logikanya. Bagaimana cara berpikir secara runut dan rapi, supaya si program bisa berjalan maksimal dan efektif. Bagi beberapa kampus, jurusan ini masuk ke Fakultas Teknik, tapi ada juga yang di Fakultas Ilmu Komputer.

Gelarnya? Antara Sarjana Teknik (S.T), atau Sarjana Komputer (S.Kom). Lagi-lagi, tergantung dari kampusnya.

Di beberapa kampus juga punya nama yang beda-beda, tapi sebenernya isinya ya sama aja kok. Kayak tadi, jurusan Ilmu Komputer, Ilmu Komputasi, Informatika, Ilmu Informatika, Matematika Komputasi.

Baca Juga: Kenalan dengan Jurusan Teknik Informatika: Mau Jadi Ahlinya Coding?

 

Teknik Komputer

Kalau dua jurusan sebelumnya ngomongin komputer dari sisi sistem dan software, lain halnya dengan Teknik Komputer. Kata kunci dari jurusan ini adalah hardware. Eits, bukan berarti kamu di sini bakal belajar gimana caranya nyalain komputer ya (TINGGAL PENCET POWER, BUSET).

Di sini, kamu bakal belajar gabungan dari Teknik Elektro dan Ilmu Komputer. Jadi, ya, yang dipelajarin banyak berhubungan dengan listrik arus lemah yang digabung pemgrograman.

Kalau kamu nyari di kampus tapi nggak nemu, bisa jadi jurusan ini nyamar dengan nama lain. Kayak di Binus, misalnya. Jurusan ini namanya Sistem Komputer. Ya, sebenarnya ini ini juga. Tapi beda penamaan aja.

Biar nggak bingung dan kebalik-balik, coba cek diagram venn ini deh:

jurusan komputer

Di situ bisa keliatan. Kalau kamu tertarik sama hal-hal yang berbau pembuatan aplikasi, kamu berarti lebih cocok masuk Teknik Informatika (TI)/Ilmu Komputer (IK) kalau kamu suka gimana ngolah sistem infromasi perusahaan, masuknya ke Sistem Informasi (SI). Di sisi lain, kalau kamu demen “ngoprek” perangkat elektronik, suka sama hardware dibanding software, dan pengin memperdalam jaringan komputer, masuklah ke Teknik Komputer (TK)/Sistem Komputer (SK).

Karena lebih baik cari tahu jurusannya, sebelum masuk dan salah ketika di dalam. Ho ho ho.

Oiya, hal lain yang perlu kamu ingat adalah, nggak semua kampus punya tiga jurusan ini. Itu juga harus jadi pertimbangan kamu. Bisa aja satu kampus cuma punya Teknik Informatika-nya aja, atau ada juga Sistem Informasi.

Gimana? Setelah baca ini, kamu pengin masuk ke jurusan komputer mana? Coba tulis di kolom komentar dong! Mudah-mudahan sih jadi tahu bedanya jurusan Sistem Informasi dan Teknik Informatika ya. Ingat, sebelum masuk, pastiin lagi kamu udah nentuin jurusan yang kamu mau dengan tepat. Kalau udah tahu jurusannya, tinggal mantapin lagi belajarnya biar bisa masuk deh! Coba ulang lagi materi pelajaran kamu dengan nonton ruangbelajar. Ingat, pahamin materinya biar nyantol lebih dalem dan ngerti materinya!

IDN CTA Blog ruangbelajar for desktop Ruangguru

Kresnoadi