10 Hal Penting yang Harus Kamu Lakukan di Kelas 12

10 Hal Penting yang Harus Kamu Lakukan di Kelas 12

Artikel ini memberikan tips kepada siswa kelas 12 mengenai hal penting apa saja yang harus dilakukan saat di kelas 12.

Nggak ada yang namanya keajaiban, semua harus diperjuangkan.”- Kak Belva (CEO dan Pendiri Ruangguru).Setuju nggak kalo kata-kata kak Belva tadi sangat tepat untuk kamu yang sekarang sudah duduk di kelas 12? Sebagai siswa tingkat akhir, tentu beban serta tanggung jawab kamu semakin besar. 

Banyak yang harus kamu persiapkan, mulai dari ujian kelulusan, hingga seleksi masuk perguruan tinggi. Untuk itu, kamu harus punya perencanaan dan persiapan yang maksimal sebelum menghadapi semua ujian tersebut. Jika perjuanganmu masih terasa kurang maksimal, bisa dipastikan kamu juga tidak mendapat hasil terbaik sesuai harapanmu. 

Jika saat ini kamu kelas 12, dan mungkin kamu sedikit gelisah dengan hal-hal yang akan kamu hadapi, tenang saja. Belum terlambat untuk menyiapkan diri. Ada beberapa tips agar setiap waktu di kelas 12 ini bisa kamu manfaatkan dengan baik. Sekarang, duduk yang nyaman, dan simak dengan baik beberapa hal yang harus kamu lakukan saat di kelas 12!

 

1. Mantapkan pilihan jurusan

Memilih  jurusan kuliahPilih jurusan dengan bijak (Sumber: popsugarmoney.com)

Apakah kamu sudah tahu, kuliah nanti ingin mengambil jurusan apa? Sebelum memilih, pikirkan matang-matang apa yang menjadi bakat dan minat kamu. Kenali juga di mana kemampuan dan kekurangan kamu. 

Selain itu, cobalah untuk selaraskan keinginan kamu dan orang tua dengan berdiskusi secara terbuka. Sebab pertimbangan dalam memilih jurusan itu banyak. Mulai dari kemampuan diri, keinginan orang tua, prospek kerja, dan sebagainya.

So, jangan asal atau ikut-ikutan teman, atau sembarang memilih jurusan tidak populer hanya demi diterima di PTN ya! Kamu tahu bukan, jurusan kuliah termasuk penting bagi penentu masa depan dan karir. Kamu nggak mau ‘kan merasa salah jurusan?

Baca juga: 9 Trik Memilih Jurusan Kuliah Agar Tidak Menyesal Nantinya

 

2. Tentukan kampus impian

Tentukan kampus impianKampus impian (Sumber: globe-views.com)

 

Saat ditanya apa kampus impianmu, kampus mana yang kamu pikirkan? Apakah itu UI, ITB, atau Harvard dan Oxford?  Memilih jurusan yang tepat memang penting, tetapi masuk di universitas atau kampus impian juga nggak kalah penting loh!

Sebagian besar calon mahasiswa masih menjadikan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sebagai pilihan utama karena kualitasnya yang dipercaya relatif lebih bagus dan juga biaya kuliahnya yang lebih murah. Tak heran, persaingan untuk masuk ke PTN pun jauh lebih ketat dibandingkan PTS. Maka dari itu, persiapan yang harus kamu lakukan pun harus lebih ekstra agar bisa menyisihkan saingan lainnya.

Kamu bisa menghubungi kakak kelas, atau kenalan kamu yang sedang kuliah di kampus impianmu tersebut. Mintalah masukan serta kiat-kiat yang bisa kamu lakukan untuk memperbesar peluang kamu agar diterima kampus tersebut!

Namun jika kamu nggak lolos ke PTN, jangan berkecil hati ya. Banyak juga lho PTS yang punya kualitas nggak kalah bagus dari PTN. Kamu hanya perlu memilih dengan cermat kampus mana yang paling tepat untukmu!

Baca juga: 5 Kiat Jitu Memilih Kampus Biar Sukses di Masa Depan

 

3. Coba ikuti tes minat bakat dan rasionalisasi

Apakah kamu terpilih untuk mengikuti SNMPTN? Jika iya, tidak ada salahnya untuk luangkan waktumu dengan mengikuti rasionalisasi SNMPTN, ya! Kamu bisa mendapat manfaatnya seperti jadi lebih tau tentang bagaimana potensimu. Selain itu, kamu juga bisa menyusun strategi untuk memilih jurusan dan kampus yang tepat agar kamu berpeluang bisa lolos seleksi.

Jika kamu belum tau, di Ruangguru ada fitur Rasionalisasi SNMPTN lho! Sudah ada ratusan siswa Ruangguru yang lolos SNMPTN dan fitur ini ngebantu banget biar kamu bisa menemukan jurusan dan kampus yang paling cocok! Kamu bisa cek dan dapetin hasilnya secara GRATIS dengan mendaftar atau masuk dengan akun Ruangguru kamu di link ini ya. Yuk buruan daftar!

Rasionalisasi SNMPTN Ruangguru

Baca juga: Rasionalisasi SNMPTN, Bantu Kamu Tentukan Jurusan Paling Tepat

 

4. Kurangi kegiatan non-akademis

Kegiatan apa sajakah yang kamu sukai di sekolah? Apakah kebanyakan adalah kegiatan non-akademis? Jika iya, Inilah saatnya kamu mulai mengurangi kegiatan non-akademis seperti OSIS, ekstrakurikuler, kepanitiaan, atau kebiasaan hangout dengan teman-teman. Bukannya hal tersebut tidak baik, tetapi kamu harus lebih fokus dan meluangkan lebih banyak waktu untuk menyiapkan berbagai ujian yang sudah menanti di depan.

Bukan berarti juga kamu tidak boleh mencari hiburan lain selain belajar. Kamu tetap bisa kok terlibat di berbagai hal yang kamu senangi supaya kamu bisa refreshing dan nggak stres karena terus-menerus belajar. Namun ingat, atur waktumu dengan baik ya.

 

5. Cicil materi UTBK SBMPTN dari sekarang

Cicil materi UTBK SBMPTN dari sekarangCicil materi ujian dari sekarang (Sumber: fineartamerica.com)

Usaha nggak akan mengkhianati hasil. Percaya deh! Ayo belajar dari sekarang dengan rajin dan rutin untuk mencicil semua materi pelajaran. Sebab di kelas 12 ini kamu nggak hanya akan menghadapi soal-soal dari materi kelas 12, tetapi juga materi kelas 10 dan 11. Jika kamu merasa kesulitan, coba cicil belajar mulai dari materi yang kamu sukai. Lalu, lanjutkan ke materi yang belum dikuasai. 

Selain mencicil belajar, kamu juga harus lebih rajin berlatih soal-soal ujian. Kamu juga bisa membuat kelompok belajar atau melihat pembahasan serta berlatih soal-soal ujian di ruangbelajar untuk membantu kamu.

Baca juga: Info Lengkap UTBK-SBMPTN 2022: Jadwal, Materi, Syarat, dan Tahapannya

 

6. Tetap fokus dengan materi Ujian Akhir

Kalau kamu merasa UTBK jauh lebih penting dibanding belajar materi ujian akhir di sekolahmu.. Sebaiknya, kamu pikir-pikir lagi deh. Sesungguhnya, ujian akhir juga penting lho kalau misalnya kamu ingin lanjut kuliah di sekolah kedinasan. 

Nilai atau skor dari Ijazah kamu akan digunakan sebagai bagian dari seleksi, misalnya di seleksi PMB PKN STAN. Selain itu, dengan nilai Ijazah yang tinggi, kamu juga punya kesempatan untuk mendaftar beasiswa kuliah di luar negeri. Jadi, tetap atur prioritasmu dengan baik dan tekuni semua jenis seleksi ya!

Baca juga: Jangan Salah, Ini Cara Belajar yang Efektif Menurut Penelitian

 

7. Rajin ikuti tryout

Sudah mengasah pisau dengan tajam dengan belajar maksimal, yuk sekarang coba ukur seberapa siap kamu dengan ujian. Jika ada ujian-ujian pra seleksi atau tryout, disarankan banget kamu bisa ikuti ya! Dengan mengetahui batas nilai maksimal yang bisa kamu peroleh, kamu bisa menganalisis dan mengevaluasi kekurangan tersebut ya. 

Misalnya, kamu lemah di bidang tertentu atau bab tertentu, kamu bisa jadi lebih fokus untuk belajar di bagian tersebut sampai benar-benar paham. Hasilnya, skor kamu bisa lebih tinggi, dan memperbesar peluang mu lolos seleksi! 

Tentu saja, di ruanguji ada banyak banget bank soal, dan paket tryout yang bisa kamu kerjakan ya! Yuk semangat ngambisnya!

Baca juga: Latihan Soal Tryout UTBK 1 Tahun 2021: Pengetahuan Kuantitatif TPS

 

8. Gabung di grup calon mahasiswa di medsos

Menyisihkan sedikit waktumu untuk bersosialisasi juga penting ya! Seperti yang kamu tahu, ada banyak banget grup-grup berisi kumpulan pelajar atau pejuang masuk PTN di media sosial atau aplikasi messenger yang bisa kamu ikuti. 

Kamu bisa mengambil poin positifnya seperti saling mendapatkan support, atau informasi-informasi khusus yang terkait dengan seleksi yang akan kamu ikuti. Dengan hal tersebut, kamu bisa mempersiapkan diri lebih baik, dan bisa dapat banyak teman baru juga!

Baca juga: 15 Jurusan Kuliah untuk Anak IPS, Pilih yang Mana?

 

9. Ikuti tes TOEFL atau sertifikat bahasa lainnya

Walau tidak banyak yang menganggap ini penting, tapi mengikuti tes TOEFL bisa bermanfaat juga kok buat kamu yang akan lulus SMA. Fungsinya apa aja sih? Pastinya yang pertama kamu jadi bisa juga untuk mengikuti seleksi beasiswa di luar negeri jika skor TOEFL kamu mencukupi.

Lalu kamu juga jadi punya persiapan, jika misalnya kamu tertarik untuk mendaftar kuliah di kelas internasional, kamu punya persyaratan sertifikat bahasa yang biasanya diminta. Mungkin kamu juga tertarik untuk gabung UKM tertentu di kampus yang ada syarat TOEFL-nya. Jika kamu sudah punya sertifikat tersebut, tentunya nggak perlu repot-repot lagi untuk tes dadakan yang mungkin kurang persiapan, bukan? 

Kalau dari jauh-jauh hari, kamu bisa tuh ikut kelas persiapanTOEFL iBT dari English Academyyang bisa bantu kamu untuk capai target skor mu. Mantap kan!

Baca juga: 15 Jurusan Kuliah untuk Anak IPA, Mana yang Paling ‘Kamu’ Banget?

 

10. Ikut bimbel online

bimbel online

Bimbel online Ruangguru

Untuk bisa masuk ke perguruan tinggi, biasanya materi pelajaran dari sekolah saja nggak cukup. Kamu membutuhkan sumber belajar lain untuk mendapatkan tambahan materi yang akan memuluskan jalan kamu menuju bangku kuliah. Salah satu pilihannya adalah bergabung dengan bimbingan belajar (bimbel) konvensional atau bimbel online seperti ruangbelajar.

Dengan mengikuti bimbel online di ruangbelajar kamu jadi punya lebih banyak waktu untuk memperdalam materi atau berlatih soal-soal ujian di mana dan kapan saja. Kamu bisa belajar di sela-sela kegiatanmu, misalnya mengerjakan soal di smartphone saat di kendaraan umum, sebelum tidur, di kantin, dan sebagainya.

Jadikan belajar sebagai kegiatan rutin kamu agar kamu semakin terbiasa untuk mengerjakan soal-soal sulit yang akan kamu hadapi di seleksi masuk perguruan tinggi. Semangat!

IDN CTA Blog ruangbelajar Ruangguru

Shabrina Alfari

Content Writer and Content Performance at Ruangguru. Hope my writing finds you well and help you learn a thing or two! :D