Beasiswa S1 di Kanada Lester B. Pearson International Program 2022
Artikel ini akan menjabarkan informasi detail tentang beasiswa Lester B. Pearson International Scholarship, yakni program beasiswa kuliah S1 di Kanada.
—
Siapa yang bercita-cita bisa kuliah di salah satu universitas terbaik dunia? Kalau kamu adalah salah satunya, maka ada kesempatan nih buat kamu! Perguruan tinggi terbaik Kanada, University of Toronto, sedang membuka pendaftaran bagi mahasiswa baru beserta dengan beasiswa untuk kuliah hingga sarjana S1!
Menurut lembaga penilai kualitas perguruan tinggi, QS World University Rankings, pada tahun 2020 University of Toronto menempati peringkat 1 terbaik di Kanada dan rangking 25 dunia. Universitas ini sangat plural dari segi komposisi mahasiswa dengan lebih dari 27.000 mahasiswa merupakan pelajar internasional. Kamu juga punya kesempatan untuk kuliah disana. Untuk itu, jangan lewatkan kesempatan ini dan simak artikel ini hingga selesai, ya!
Program Beasiswa
University of Toronto menawarkan beasiswa pada seluruh calon mahasiswanya melalui program Lester B. Pearson International Scholarship Program yang ditujukan kepada pelajar di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Beasiswa ini rutin dibuka setiap tahun, dan termasuk program paling prestisius yang hanya akan memilih 37 pelajar terbaik untuk menerima program.
Program beasiswa ini dibentuk untuk mendukung pelajar yang unggul dari segi prestasi akademik dan kreativitas yang luar biasa, serta memiliki potensi sebagai pemimpin masa depan. Beasiswa ini juga akan menitikberatkan untuk memilih calon penerima yang konsisten memberikan kontribusi pada masyarakat atau komunitas sekitar mereka, dan juga potensi masa depan mereka untuk berkontribusi secara positif kepada komunitas global. Apakah kamu salah satunya?
Baca juga: Yuk, Kenalan dengan Macam-Macam Beasiswa Kuliah Sebelum Memilih
Kriteria Penerima Beasiswa
Untuk dapat mendaftar dan diterima pada program beasiswa ini, berikut persyaratan yang harus dipenuhi:
- Pelajar internasional dari seluruh dunia (termasuk Indonesia) dan memenuhi syarat untuk mengajukan visa belajar di Kanada.
- Duduk di semester akhir sekolah menengah atas, atau bagi yang lulus sekolah setelah Juni 2021.
- Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang disyaratkan oleh University of Toronto bagi pelajar internasional: Skor IELTS min. 6.5 (dengan masing-masing nilai min. 6.0); TOEFL iBT minimal total skor 100 (serta minimal skor 22 untuk bagian Writing); atau sertifikat bahasa yang setara.
- Bersedia untuk mulai kuliah di University of Toronto Kanada pada bulan September 2022.
- Bagi pelajar yang sudah terdaftar sebagai mahasiswa di Universitas lainnya tidak diperkenankan mendaftar.
- Telah direkomendasikan oleh pihak yang berwenang dalam menilai prestasi akademik (kepala sekolah, atau kesiswaan)
Cara Mendaftar Beasiswa
Berikut tata cara mendaftar beasiswa Lester B. Person International Scholarship Program:
- Mendaftar sebagai mahasiswa baru University of Toronto pada link berikut.
- Mengisi form pendaftaran dan melengkapi seluruh berkas aplikasi yang dibutuhkan untuk mendaftar. Berikut tanggal penting pendaftaran di setiap fakultas yang dibuka.
- Setelah proses aplikasi di portal pendaftaran mahasiswa baru telah selesai, silahkan melanjutkan proses pendaftaran aplikasi Beasiswa Lester B. Pearson secara online.
Cakupan Beasiswa
Bagi seluruh penerima beasiswa ini, akan mendapat manfaat berupa:
- Biaya kuliah full hingga menyelesaikan studi,
- Tunjangan buku kuliah,
- Dana tak terduga,
- Tunjangan tempat tinggal selama 4 tahun di Kanada.
Batas Pendaftaran Beasiswa
- Batas waktu pendaftaran beasiswa via OUAC: 15 Desember 2021.
- Batas waktu aplikasi beasiswa siswa: 17 Januari 2022.
Jurusan di University of Toronto
University of Toronto memiliki 3 kampus yang terpisah di wilayah barat dan timur, yakni kampus St. George, Mississauga (di Barat) dan Scarborough (di Timur). Total program studi S1 yang dibuka sebanyak lebih dari 700 macam yang tersebar pada ketiga kampus tersebut. Berikut masing-masing fakultas:
- Ilmu Kimia Dan Fisika
- Perdagangan
- Komunikasi, Budaya, Informasi & Teknologi
- Ilmu Komputer, Matematika & Statistik
- Ilmu Forensik
- Sastra
- Biologi
- Pengelolaan
- Psikologi
- Ilmu Sosial
- Teater & Drama
- Studi Visual
- Ilmu Komputer
- Gelar ganda
- Studi Prancis
- Studi Pembangunan Internasional
- Jurnalistik
- Paramedis
- Ilmu Fisika & Lingkungan
- Seni Visual & Pertunjukan, Manajemen Seni, dan Media
- Ilmu Sosial
Untuk detail masing-masing program studi pada fakultas tersebut, bisa kamu simak pada halaman berikut.
Nah, itulah tadi informasi mengenai beasiswa Lester B. Person International Scholarship. Semoga informasi ini bermanfaat buatmu, baik yang saat ini bisa mendaftar maupun bagi yang akan lulus di tahun selanjutnya. Bagi kamu yang ingin mendapatkan info lebih detail atau memiliki pertanyaan tentang beasiswa ini, dapat menghubungi pada kontak pengelola program di pearson.scholarship@utoronto.ca
Buat kamu yang sedang mempersiapkan diri untuk pendaftaran beasiswa ini di periode berikutnya, yuk tingkatkan terus nilai akademik kamu agar memperbesar peluang kamu diterima beasiswa ini. Jangan lupa untuk rajin belajar dan memperkaya materimu di ruangbelajar, agar persiapanmu semakin matang dengan ribuan video belajar dari Ruangguru. Semangat ya!
Referensi:
The Lester B. Pearson International Student Scholarships [Daring] Tautan: https://future.utoronto.ca/pearson/about/